Tak hanya perangkat kelas menengah dan atas saja yang diperbarui, namun perangkat ponsel segmen bawah dari Samsung saat ini juga turut diperbarui untuk meremajakan ponsel lawas anda. Setelah Samsung Galaxy Star kini di segmen bawah mulai terdengar runor runor terbaru soal handphone Android murah dengan nama Samsung Galaxy Centura, seperti apa spesifikasi dan fiturnya ?

Bocoran dari Samsung Galaxy Centura ini terbilang masih sangat minim dimana masih terdapat lubang spesifikasi sana sini yang masih belum diketahui, namun untuk saat ini mari kita simak spesifikasi yang bakal dibawa oleh Samsung Galaxy Centura ini, untuk resolusi layar yang digunakan adalah HVGA 320x480 pixel. Dengan resolusi yang lebih baik darri Galaxy mini ini kemungkinan besar layar untuk Samsung Galaxy Centura berkisar 3,2 – 3,5 inch. Sektor dapur pacunya pun kurang dapat diandalkan dengan processor 800 MHZ untuk menjalankan sistem operasi Android ice cream sandwich atau jelly bean nantinya. Untuk soal RAM kemungkinan 256 atau 512 MB.

Kamera digital yang bakal disematkan beresolusi 3 megapixel saja, tanpa flash dan tanpa kamera depan yang biasa digunakan untuk video call. Sedangkan memori internal yang tersedia berrkapasitas 4 GB, namun jika kurang pengguna bisa menambahkan kapasitas media penyimpanan ini dengan memori eksternal microSD hingga kapasitas 32 GB.

Dari spesifikasi diatas saja kita sudah tahu bahwa Samsung Galaxy Centura merupakan ponsel Samsung yang spesifikasinya setara dengan ponsel pabrikan Korsel ini yang di jual di segmen bawah dengan harga murah berkisar 1 jutaan saja. Untuk informasi yang lebih lengkapnya kita tunggu saja hingga diperkenalkan secara resmi Samsung Galaxy Centura.

0 comments:

 
Top