Salah satu produsen ponsel asal Taiwan yang sudah lama di Indonesia yaitu Himax kembali akan meluncurkan sebuah perangkat smartphone terbaru miliknya dengan spesifikasi dan fitur fitur apik yang bakal mejadi pesaing tangguh bagi produk lokal lainnya yaitu Himax Pure 2, dimana ponsel terbaru ini memiliki dukungan sistem operasi Android jelly bean dan processor quad core sebagai mesin utamanya


Himax Pure 2 ini masih sebatas perkenalan saja, jadi masih belum diketahui harga jual yang bakal dipatok untuk tiap unitnya, jadi kita tunggu saja kabar berikutnya dari pihak produsen. Namun untuk menghilangkan rasa penasaran berikut ini beberapa rincian spesifikasi yang bakal di usung olah Himax Pure 2. Di awali di bagian layar dimana terdapat media penampil visual berukuran 4,5 inch yang bakal menampilkan hasil tampilan grafis dengan jernih karena didukung dengan teknologi IPS LCD clear crystal display dan OGS teknologi yang saat ini jarang digunakan olah pabrikan lokal lainnya.

Yang menarik dari ponsel ini terletak di sektor pengolah data dan perintah dimana ditenagai dengan processor quad core berkecepatan 1,2 GHZ qualcomm snapdragon untuk menjalankan berbagai aplikasi dan game yang berjalan pada sistem operasi Android Jelly bean dengan didukung RAM berkapasitas 1 GB. Tak ketinggalan dual kamera digital depan belakang yang bakal memuaskan aktivitas fotografi anda. Kamera digital utama yang digunakan beresolusi 8 megapixel yang dilengkapi dengan lampu flash untuk penyokong cahaya saat berfoto di tempat redup. Penyuplai daya yang berupa baterai dengan kapasitas 2000 mAh diklaim mampu bertahan selama 140 jam dalam mode standby. Jika dilihat sepintas dari spesifikasi yang bakal dibawa diperkirakan harga Himax Pure 2 berkisar 2 jutaan.

0 comments:

 
Top